Renungan Harian Rabu Pekan XXIX-2

October 21, 2020

Lukas 12: 39-48

“Tetapi ketahuilah ini :Jika Tuan rumah tahu pukul berapa pencuri akan datang,iatidak akan membiarkan rumahnya dibongkar”(Luk 12:39)

Sewaktu saya menempuh Pendidikan di Sekolah Menengah Atas, saya pernah kehilangan handpone atau ponsel yang hanya satu-satunya saya miliki dan sangat saya sayangi. Karena menurut saya handpone itu sangat berharga dan sangat penting. Kenapa berharga? Karena handpone itu pemberian dari om saya, maka  saya sangat menyayangkan sekali. Ternyata handpone saya itu tidak hilang benaran; ternyata saya salah menyimpannya, dan akhirnya ketemu. Sejak saat itu saya sangat berhati-hati untuk menyimpan barang yang menurut saya berharga, apalgi pemberian.

Bacaan Injil hari ini menekankan kita tentang kewaspadaan. Seandainya kita adalah seorang tuan rumah dan mengetahui pencuri akan datang malam ini di rumah kita, sudah pasti kita menyiapkan segala peralatan atau langsung lapor dan yang pasti kita sudah waspada menempatkan penjaga yang berjaga. Sebagai pemilik rumah, kita tidak akan membiarkan pencuri mengambil barang berharga kita.

Hidup dalam keselamatan sudah kita peroleh dari Tuhan, merupakan harta yang sangat berharga bagi kita semua dalam hidup ini, jauh lebih berharga dari harta duniawi. Tuhan selalu mengingatkan kita agar selalu ekstra waspada dan selalu berjaga-jaga. Jangan sampai iblis masuk dalam hati dan hidup manusia.

Mari kita renungkan bersama :Upaya apa yang sudah saya lakukan sebagai bentuk kewaspadaan dalam menjaga keselamatan yang saya miliki? (Yolanda, mahasiswa Praktek Pastoral STAKatN Pontianak).